Hari masih pagi ketika seorang teman kantor saya berteriak, "Google dihack! Google dihack!". Karena kebetulan di ruangan kami saat itu baru ada dua orang yang hadir, yaitu saya dan teman saya itu, maka tentu saja ia langsung meminta saya untuk melihat komputernya. Dan memang, sekila, sepertinya Google dihack, karena saat teman saya tersebut mengetikkan kata kunci "Iklan", atau kata apapun yang lainnya pada Google Images, yang muncul hanya deretan gambar-gambar pemandangan.
Lalu, bagaimana hal itu bisa terjadi? Benarkah Gioogle dihack? Sebenarnya bukan itu yang terjadi. Google sama sekali tidak dihack. Itu hanya hasil dari ulah iseng saya pada malam sebelumnya, setelah teman saya tersebut pulang. Malam saat ia sudah pulang, saya memasang add-on AdBlock Plus dan AdChange For AdblockPlus di komputernya.
Anda pasti sudah banyak yang tahu mengenai kedua Add-On tersebut, meskipun mungkin tidak semuanya berfikiran jahil seperti saya .
AdBlock Plus, adalah salah satu Add-On yang cukup populer di kalangan pengguna browser Mozilla Firefox. Yak, hanya Mozilla Firefox. Untuk pengguna browser lain, silahkan mencari pengganti sepadannya. Add-On in dibuat agar para pengguna Mozilla Firefox dapat lebih nyaman dalam melakukan aktifitas browsing, dengan menghilangkan iklan-iklan yang banyak bertebaran di banyak website di dunia ini. Sesuai dengan namanya, AdBlock Plus akan memblok iklan-iklan (Ads) yang muncul di website-website yang kita kunjungi. Sebenarnya tidak dihilangkan, karena pada kenyataannya, iklan-iklan tersebut tetap ada. Hanya saja, dengan menggunakan Add-On AdBlock Plus ini, iklan-iklan tersebut akan disembunyikan, alias tidak ditampilkan. Ini tentu saja merupakan hal yang menyenangkan bagi orang-orang yang memang tidak suka dengan banyaknya iklan yang menempel pada website-website tertentu. Selain website akan tampil lebih "bersih", waktu loading halaman web tersebut juga akan menjadi lebih singkat, dan tentu saja kegiatan browsing menjadi lebih menyenangkan, tanpa terganggu oleh iklan-iklan yang ada.
Sedangkan AdChange for AdBlockPlus, adalah Add-On tambahan yang dibuat untuk "melengkapi" fungsi AdBlock Plus. Pernahkan Anda terfikir untuk mengganti gambar-gambar iklan yang ada dengan foto-foto Anda atau foto-foto kekasih Anda barangkali? Jika Anda punya keinginan tersebut, AdChange for AdBlockPlus adalah jawabannya. Add-On satu ini akan mengganti semua item iklan yang terdaftar pada database AdBlock Plus, dengan menggantinya dengan gambar-gambar lain, sesuai pilihan Anda.
Untuk dapat menggunakan AdChange for AdBlockPlus, tentu saja Anda harus sudah menginstall AdBlock Plus terlebih dulu. Bagi Anda yang belum melengkapi browser Mozilla Firefox-nya dnegan AdBlock Plus, dapat menginstallnya pada alamat ini: https://addons.mozilla.org/en-US/firefox/downloads/latest/1865/addon-1865-latest.xpi?src=addondetail.
Setelah AdBlock Plus terinstall dengan baik, langkah selanjutnya adalah menambahkan AdChange for AdBlockPlus. Anda dapat menginstallnya pada alamat berikut: https://addons.mozilla.org/en-US/firefox/addon/59194/developers/roadblock.
Setelah kedua Add-On tersebut terpasang pada browser Mozilla Firefox yang digunakan, Anda dapat mulai mengkonfigurasikannya dengan membuka halaman settingnya.
Di situ ada beberapa pilihan yang dapat diisi. Anda dapat mengisikan salah satu atau semuanya, terserah Anda.
Pilihan pertama adalah dengan mengambil gambar dari komputer Anda sendiri. Pilihan kedua adalah dengan mengambil gambar dari akun Flickr Anda (jika Anda memilikinya). Pilihan ketiga adalah menggunakan foto-foto yang ada pada akun Facebook Anda. Pilihan ini mungkin termasuk salah satu yang menarik, bagi Anda yang berjiwa narsis :). Di sini sebenarnya Anda dapat mengambil dari foto-foto akun Facebook teman Anda. Yang perlu Anda lakukan adalah meyalin alamat url-nya sesuai contoh yang ada. Pilihan terakhir adalah dengan menggunakan gambar-gambar yang berasal dari alamat web tertentu. Ini juga pilihan menarik. Anda misalnya, dapat mencari gambar-gambar dari Google Images, sesuai kata kunci yang Anda inginkan, kemudian menyalin url-nya pada kotak isian pada pilihan terakhir ini.
Namun, dengan pertimbangan agar waktu loading tidak terganggu, saya memilih hanya mengisi pada pilihan pertama, yaitu dengan mengisikannya dengan file-file gambar yang ada pada komputer saya (local drive). Anda dapat mengklik tombol "Select directory", dan kemudian memilih folder di mana tersimpan file-file gambar yang ingin Anda gunakan. Add-On ini tidak dapat mencari gambar pada sub-folder atau sub-directory, jadi bila Anda mempunyai gambar-gambar yang terpisah pada beberapa folder, sebaiknya Anda buat lagi satu folder khusus, dan tempatkan semua file gambar tersebut di dalamnya. Pada contoh ini, saya menggunakan file-file gambar yang saya dapatkan dari folder Wallpaper Windows.
Setelah folder terpilih, Add-On ini akan mulai melakukan pembacaan pada gambar-gambar yang ada pada folder tersebut. Setelah proses selesai, Anda dapat menekan tombol "Save", untuk menyimpan perubahan yang telah dilakukan. Selanjutnya, silahkan tekan tombol F5 untuk me-refresh halaman web Anda, misalnya halaman detik.com, dan silahkan lihat sendiri hasilnya.
Jika masih kurang puas, Anda bahkan dapat mengganti foto-foto artikel yang ada dengan gambar pilihan Anda. Caranya, cukup klik kanan pada salah satu gambar artikel yang Anda ingin ganti.
Setelah itu, pilih menu "Adblock Plus Block Image", dan Anda akan dihadapkan pada sebuah jendela untuk memasukkan gambar yang Anda pilih tadi, ke dalam daftar Adblock Plus untuk menjadi gambar tidak ditampilkan. Lho, jadinya gambar tersebut tidak bisa muncul dong? Memang, namun sebagai gantinya, gambar tersebut akan digantikan oleh gambar-gambar yang sebelumnya sudah Anda masukkan dalam konfigurasi AdChange for AdBlockPlus. Anda dapat memilih berbagai pilihan yang ada di situ, dan menyimpannya dengan menyimpan tombol "Add Filter".
Sekarang, refresh halaman tersebut...
Anda lihat, bahwa foto Netanyahu sudah berganti dengan gambar pemandangan yang sudah saya siapkan sebelumnya. Di situ bahkan tampak bahwa seluruh gambar-gambar yang menyertai artikel di detik.com sudah berganti menjadi gambar pemandangan. Hal yang sama saya lakukan terhadap situs Google.com. Dan hasilnya adalah seperti yang saya ceritakan di awal artikel ini.
Anda dapat mengganti hampir seluruh gambar yang ada pada banyak web yang Anda kehendaki, jika mau. Dan jangan takut, atau mungkin bagi beberapa orang adalah sayangnya, perubahan itu hanya terjadi pada komputer yang Anda utak-atik tersebut, dan tidak akan ditambahkan oleh Adblock pada database mereka.
Ah! Saya tidak menyangka kedua Add-On itu bisa membuat saya tersenyum saat melihat kepanikan teman saya tersebut...
interesting web log. It would be great if you can provide more details about it. Thanks you.
BalasHapusFlexible Firefox: Firefox is very flexible in its use and you can feel the comfort and ease of browsing with Firefox. I am sure that any new user will love to use Firefox and make it his or her default browser.
BalasHapusWe have vastly similar views, thankfulness for the post.
BalasHapusI feel absolute best think about each topic as who use kind of web site normally use numerous different subjects. I lately construct emblem social bookmarking site. might welcome to see it and specific your comment about it.
BalasHapusI like this website because so much useful stuff on here : D.
BalasHapusSweet, that's precisely what I was shooting for! This article just spared me alot of digging around
BalasHapusI'll make sure to put this in good use!
Awesome publish…
BalasHapus